SEMARANG, HSEmagz.com – Rumah tak selamanya menjadi tempat yang nyaman dan aman bagi penghuninya.
Di dalam rumah, tersimpan aneka potensi yang bisa membahayakan para penghuni apabila tidak dilakukan pengawasan yang baik, seperti yang terjadi di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
Seorang wanita muda berusia 25 tahun akhirnya mengembuskan napas terakhir setelah sehari menjalani perawatan di Puskesmas Getasan.
Menurut Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra, wanita muda tersebut meninggal dunia pada Jumat (24/2/2023) karena luka yang dideritanya.
“Korban sempat mendapatkan perawatan di Puskesmas Getasan. Namun karena luka yang dideritanya, perempuan tersebut meninggal pada hari Jumat,” kata Kapolres AKBP Oka, Minggu (26/2/2023) dalam keterangan tertulisnya sebagaimana dilansir dari laman kompas.com.
Dikatakan Kapolres, maut yang merenggut wanita muda ini terjadi di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang pada Kamis (23/2/2023).
Korban tertembak tak sengaja oleh saudara laki-lakinya yang masih berusia 13 tahun dan tengah memainkan senapan angin. “Namun tiba-tiba senapan tersebut meletus dan mengenai saudara sepupunya yang berada di lokasi,” kata Kapolres Oka.
Usai tertembak tak segaja tersebut, korban sempat dilarikan ke Puskesmas Getasan. Diduga karena lukanya parah korban akhirnya meninggal dunia.
Oka mengungkapkan, setelah kejadian tersebut anggotanya telah mendatangi lokasi dan melakukan tindakan kepolisian.
“Atas dasar permintaan keluarga kedua belah pihak, didampingi perangkat desa, tokoh agama dan tokoh masyarakat, dilakukan komunikasi serta dialog. Dalam hal ini pelaku masih di bawah umur, bersaudara, dan situasi masih dalam kondisi berduka,” pungkasnya. (Hasanuddin)